Di Istana Presiden, Bali |
Halo sobat LS apa kabar ?
Kali ini kita mengunjungi sebuah pulau di timur Indonesia
yang sudah terkenal di mancanegara karena keindahan pantainya, apa kamu tahu
nama pulau tersebut ? yup, Bali.
Sebenarnya perjalanan ini diadakan sekolah saya dulu, saat
masih duduk di bangku SMK, biasanya sekolah yang berada di pulau Jawa akan
mengadakan study tour ke Bali dan sebaliknya sekolah yang ada di Bali biasanya
mengadakan study tour ke pulau Jawa.
Tepatnya saat saya kelas sebelas, sekolah saya mengadakan
study tour ke Surabaya dan Bali.
Saya berangkat dari sekolah sekitar pukul 8 malam
menggunakan bis, ada sekitar 12 bis yang hanya berisi kelas sebelas, karena cuma
kelas sebelas yang harus ikut study tour.
Sebenarnya ada sedikit kemalasan yang muncul didalam diri
saya karena sebagian besar murid di sekolah saya adalah laki – laki, di dalam
kelas saya saja hanya ada 2 orang wanita, ya itu karena jurusan yang ada di
sekolah lebih mengedepankan laki – laki seperti jurusan otomotif, arsitek dan
audio video.
Saya sendiri mengambil jurusan audio video, setiap jurusan
memiliki tempat tujuan yang berbeda – beda saat melakukan kunjungan industry,
dan berhubung saya mengambil jurusan audio video jadi kelas saya akan pergi ke Surabaya
untuk melakukan kunjungan industry sebelum melanjutkan perjalanan ke pulau
Dewata Bali.
Di Surabaya saya mengunjungi salah satu tv swasta yang ada
disana, saya lupa nama stasiun tv tersebut, disana kami harus melakukan
wawancara kepada pemegang perusahaan tv tersebut untuk mendapatkan info – info yang
nantinya setelah kami kembali kesekolah akan dibuatkan sebuah makalah laporan.
Oh iya, ada kejadian – kejadian yang mungkin bisa dibilang
lucu atau memalukan saat saya dan teman teman sekelas berada di Surabaya.
Ada salah satu teman saya yang mabuk darat, atau lebih
tepatnya mabuk karena AC, jadi saat kami sampai di stasiun tv tadi teman saya
itu sudah tidak berdaya, disaat semua murid sudah turun dari bis hanya dia yang
masih berada di dalam bis sampai bis masuk ke tempat parker pun dia masih di
dalam bis.
Yang saya herankan itu, bukankah dia mabuk karena AC yang
ada di bis ? seharusnya kan dia keluar dari bis untuk menghinadri AC, tapi
kenapa dia masih di dalam bis yang jelas jelas AC akan terus menyala.
Oke, disitu saya melihat beberapa remaja cewek dan cowok,
yah kalau dengan saya sih tuaan saya, tapi tanpa rasa malu dua remaja tadi
berciuman di depan umum. Saya heran, jika masih remaja saja sudah begitu
bagaimana nanti jika sudah dewasa.
Oke, saya tidak terlalu memikirkannya, selanjutnya kami
masuk kedalam tempat shooting acara tv swasta tersebut, disitu sedang
berlangsung sebuah acara komedi, dari situ saya mengetahui bagaimana proses
shooting sebuah acara tv dilakukan.
Sialnya saat itu perut saya sedang tidak bersahabat, saya
ingin BAB. Tapi kampretnya saya tidak
bisa keluar begitu saja dan meninggalkan proses wawancara, terpaksa saya harus
menahan keinginan saya selama sekitar satu jam.
Bayangkan saja, jika kamu dalam posisi saya.
Disitu saya hanya bisa diam dan berharap harap cemas agar
sesuatu yang tidak saya inginkan tidak terjadi, serasa waktu berjalan sangat
lambat, dan setelah satu jam saya menahan sebuah keinginan besar akhirnya saya
bisa melepaskannya, setelah proses wawancara selesai saya pun langsung lari ke
toilet.
Saya sudah melakukan kewajiban saya lalu saya keluar dari
gedung, tebak apa yang terjadi?
Teman saya yang tadi mabuk AC akhirnya dia keluar dari bis
dan tiduran dibawah pohon, tapi… ternyata dia pingsan, pantas saja dia tidak
merasakan apapun padahal tubuhnya dikerumuni banyak semut.
Guru – guru langsung berlarian menghampirinya, beberapa guru
memijiti tubuhnya dan beberapa lagi membersihkan semut yang berada di tubuh
teman saya itu, saya hanya bisa diam beberapa waktu kemudian akhirnya dia
siuman lalu dia dibawa ke puskesmas terdekat menggunakan becak.
baca cerita selanjutnya........ Tour ke Pulau Dewata Bali Part 2
wihh seru sepertinya :), kapan ya saya pergi ke bali :D
ReplyDeletehehe.. itu juga saya kesana pas study tour sekolah mas
Delete